PORTAL PPID

Balai Pengujian Standar Instrumen Lingkungan Pertanian

PPID Utama

Peran BSIP Lingtan dalam Peningkatan Kemampuan dan Keterampilan Ssiswa Melalui Program Magang




Pati, 19 November 2024 - Siswa magang Tunas Harapan yang telah melaksanakan Seminar Hasil Magang. Kegiatan ini menjadi penutup dari program magang selama lima bulan yang bertujuan untuk meningkatkan kemampuan, memperluas keterampilan, serta melatih sikap mandiri, disiplin, dan tanggung jawab siswa dalam menyesuaikan diri di lingkungan kerja.

Melalui presentasi yang dipaparkan, para siswa menunjukkan hasil kerja dan pembelajaran yang mereka dapatkan selama magang. Diskusi dengan para pembimbing dan rekan sejawat pun berlangsung interaktif, menunjukkan antusiasme dan pemahaman mendalam dari siswa terhadap tugas dan pengalaman mereka.

Kegiatan dilanjutkan dengan Seminar Proposal mahasiswa Universitas Muhammadiyah Yogyakarta (UMY). Dalam sesi ini, mahasiswa mempresentasikan rencana penelitian mereka, yang kemudian dibahas secara konstruktif bersama pembimbing dan peserta lainnya.

Seminar ini tidak hanya menjadi ajang evaluasi, tetapi juga sarana berbagi pengetahuan dan pengalaman, baik bagi siswa magang maupun mahasiswa. Diharapkan kegiatan ini mampu memberikan motivasi lebih untuk terus belajar, berkarya, dan mengembangkan diri di dunia kerja maupun akademik.

Logo

PPID

Kementerian Pertanian
Republik Indonesia

Alamat:

Sekretariat PPID
Jl. Raya Jakenan-Jaken Km.05 Jakenan, Pati, Jawa Tengah 59182

Hubungi:

HP & WA: 085186068500
Email: [email protected]

Peta Lokasi

Gedung Kementerian Pertanian, Daerah Khusus Ibukota Jakarta

www.pertanian.go.id

ppidutama

ppidkementan

ppidkementan

Aksesibilitas

Kontras
Saturasi
Pembaca Layar
D
Ramah Disleksia
Perbesar Teks
Jarak Huruf
Jarak Baris
Perataan Teks
Jeda Animasi
Kursor
Reset