Menyemai Pengetahuan: SMP Negeri 2 Kaliori Kunjungi BPSI Lingtan untuk Penerapan Gaya Hidup Berkelanjutan
Selasa (27/08) - Dalam upaya optimalisasi Projek Penguatan Profil Pelajar Pancasila (P5) dengan tema Gaya Hidup Berkelanjutan, SMP Negeri 2 Kaliori melaksanakan kegiatan kunjungan lapang di Balai Pengujian Standar Instrumen Lingkungan Pertanian. Para peserta berkumpul di Gedung Auditorium Dr. Haryono untuk belajar materi tentang Pertanian Ramah Lingkungan yang disampaikan oleh Ibu Dolty Mellya Wangga Paputri, S.Si, M.Sc selaku Manajer Instalasi Pengujian dan Penerapan Standar Instrumen Pertanian (IP2SIP). Kemudian dilanjutkan dengan mengunjungi Laboratorium dan praktik menanam di IP2SIP. Kepala SMP N 2 Kaliori dalam sambutannya menyampaikan bahwa beliau merasa senang bisa berkunjung di BSIP Lingtan, karena sesuai dengan tema P5 yaitu Gaya Hidup Berkelanjutan dalam konteks Penanaman dan Penghijauan. Berharap para siswa bisa menyeimbangkan antara kebutuhan manusia dan kelestarian lingkungan yang pada akhirnya mereka bisa memiliki keterampilan menjadi individu yang peduli lingkungan dan lebih produktif. Pengalaman penghijauan memang sudah didapatkan di sekolah namun memiliki banyak keterbatasan, hanya melalui gambar atau video dan penjelasan dari guru. Kalau di BPSI Lingtan mereka bisa melihat dan bahkan praktik langsung sesuai dengan penjelasan dari Bapak/Ibu yang berkompeten di bidang pertanian.