BSIP Lingkungan Pertanian Gelar Seminar Hasil Magang
Kamis (8/8), BSIP Lingkungan Pertanian kembali mengadakan seminar hasil magang. Enam mahasiswa memaparkan hasil kegiatan magang di BSIP Lingtan. Dari keenam mahasiswa yang berpartisipasi, empat berasal dari Universitas Sebelas Maret (UNS), satu dari Universitas Diponegoro (Undip), dan satu lagi dari Universitas Tidar (Untidar). Mereka memaparkan hasil kegiatan magang mereka di hadapan para pembimbing lapang, mahasiswa, dan siswa magang lainnya. Seminar ini berlangsung di Gedung Agrostandar BSIP Lingkungan Pertanian, Pati. Kegiatan ini merupakan bagian dari upaya BSIP untuk mendorong pengembangan kompetensi mahasiswa di bidang pertanian. Melalui seminar ini, BSIP Lingkungan Pertanian memberikan kesempatan kepada mahasiswa untuk berbagi hasil magang dan mendapatkan masukan konstruktif dari para pendamping maupun para audien. Kegiatan ini diharapkan dapat memberikan pengalaman berharga bagi para mahasiswa dalam mengembangkan keterampilan dan pengetahuan mereka selama menjalani magang di BSIP Lingkungan Pertanian.